20 Drama Komedi Romantis Korea Terbaik Sepanjang Masa
Drama komedi romantis selalu seru untuk ditonton karena penonton tidak hanya disuguhi adegan cinta yang manis, tetapi juga diajak untuk tertawa dengan elemen komedinya. Ada banyak drama Korea bergenre romcom yang berhasil mencuri hati penontonnya, seringkali drama-drama ini juga meyuguhkan akting memukau dari para aktor dan aktrisnya.
Dari sekian banyak judul rom-com, berikut adalah deretan drama Korea komedi romantis terbaik sepanjang masa yang direkomendasikan oleh Showpoiler.
1. Lovely Runner

Lovely Runner diproduksi oleh CJ ENT. Drama ini dibintangi oleh Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon sebagai pemeran utamanya. Serial yang kisahnya diangkat dari novel milik Kim Bbang berjudul The Best of Tomorrow ini menceritakan tentang usaha seorang gadis menyelamatkan penyemangat hidupnya.
Adalah Im Sol (Kim Hye Yoon), ia seorang gadis dengan banyak cita-cita yang ingin digapai, namun sayang saat ia kecil, Im Sol mengalami kecelakaan yang menggagalkan cita-cita tersebut. Di tengah keterpurukannya, ia menemukan seorang bintang papan atas, Ryu Sun Jae (Byeon Woo Seok) yang mampu membangkitkan semangat hidupnya.
Belum lama menjadi penggemar berat, Ryu Sun Jae malah dikabarkan tewas. Peristiwa itu membuat Im Sol kembali terpukul.
Di tengah kesedihannya, ia tiba-tiba saja terbangun di waktu lain; dimana ia dan Ryu Sun Jae kembali berumur 15 tahun dan menjadi teman satu sekolah. Untuk menyelamatkan Sun Jae, Im Sol mati-matian berusaha untuk menjaga penyemangat hidupnya itu.
2. Reply 1988

Berlatar belakang Korea di tahun 1980an, drama ini mengisahkan tentang kehidupan lima sahabat yang sudah bersama sejak kecil. Mereka terdiri seorang gadis bernama Sung Deok Sun (Lee Hyeri) dan keempat sahabat prianya Choi Taek (Park Bo Gum), Kim Jung Hwan (Ryu Jun Yeol), Sung Sun Woo (Go Kyung Pyo), dan Ryu Dong Ryong (Lee Dong Hwi).
Kelima sahabat ini tinggal dengan keluarga mereka masing-masing di Ssangmun-dong, distrik Dobong bagian utara Seoul. Keluarga mereka sama-sama menghadapi kerasnya hidup ketika Korea Selatan dilanda krisis moneter. Meski memiliki latar belakang ekonomi dan karakter berbeda, persahabatan lima sahabat ini tak pernah longgar.
Selain menyuguhkan keseharian hidup keluarga dan persahabatan dari para pemeran utama kita, Reply 1988 juga menghadirkan kisah cinta yang terjadi antara Deok Sun dengan beberapa sahabatnya. Jung Hwan ternyata sudah lama menyukai Deok Sun secara diam-diam, padahal gadis itu malah menyukai Sun Woo. Lantas, akan bagaimana akhir kisah lima sahabat ini?
3. Crash Landing on You

Yoon Se-Ri adalah anak perempuan dari keluarga super konglomerat di Korea Selatan. Suatu hari, Se-Ri melakukan paragliding untuk mengisi waktu luangnya. Namun, siapa sangka ia terlempar begitu jauh hingga mendarat di atas sebuah pohon besar di wilayah Korea Utara.
Seorang kapten tentara Korea Utara bernama Ri Jeong Hyuk lalu menemukan Se-Ri dan mengira ia sebagai mata-mata Korea Selatan. Namun, pada akhirnya Ri Jeong Hyuk berniat untuk membantu Se-Ri pulang kembali ke negaranya. Ri Jeong Hyuk kemudian dibantu oleh anak buah kepercayaannya dalam misi memulangkan Se-Ri.
Nyatanya, usaha untuk mengembalikan Se-Ri ke tidaklah mudah. Banyak rintangan yang harus mereka hadapi. Seiring waktu, Ri Jeong Hyuk dan Yoon Se-Ri pun semakin dekat dan mereka saling memendam perasaan yang istimewa pada satu sama lain.
4. Mr. Queen

Memiliki hidup berjiwa bebas merupakan impian banyak orang, namun apa jadinya bila tiba-tiba hidup itu jadi serba terbatas dan harus menuruti aturan di keluarga kerajaan? Kisah inilah yang menjadi plot utama dari drama Korea berjudul Mr. Queen. Drama penuh gelak tawa ini didasarkan pada serial web dari Tiongkok berjudul Go Princess Go.
Pada masa sekarang, hiduplah seorang pria bernama Jang Bong Hwan (Choi Jin Hyuk). Ia bekerja sebagai seorang koki di Blue House (kediaman Presiden Korea Selatan). Satu waktu sebuah insiden terjadi yang membuat dirinya masuk ke ruang waktu kembali ke masa dinasti Joseon.
Tak hanya itu, ia juga kini memiliki raga berbeda! Ia menjadi seorang wanita, lebih tepatnya putri kerajaan yang akan dinobatkan sebagai Ratu bernama Cheorin (Shin Hye Sun). Lebih kacaunya lagi, ia akan dijodohkan dengan seorang Raja bernama Cheoljong (Kim Jung Hyun).
Raja Cheoljong sendiri merupakan Raja yang berkuasa dengan hati lembut. Namun sayangnya, ia bekerja bak boneka yang dikendalikan oleh sang Ibu, Ratu Sunwon (Bae Jong Ok). Di antara polemik yang terjadi itu, misi Bong Hwan ada dua: membuat Raja Cheoljong kembali berkuasa dan dirinya bisa pulang ke masa kini.
5. Queen of Tears

Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun) adalah seorang kepala pengacara sukses dari desa kecil yang menikah dengan Hong Hae In (Kim Ji Won), putri konglomerat Queens Group yang tegas dan super dingin.
Pernikahan Hyun Woo dan Hae In diuji oleh berbagai krisis dan perbedaan status sosial. Kejenuhan ini pun semakin lama membuat Hyun Woo tersiksa sehingga ia berniat untuk menceraikan istrinya. Namun rencana ini berubah setelah ia tahu bahwa istrinya tengah mengidap kanker yang membuat umur Hae In tak lama lagi.
Hyun Woo senang sekaligus kasihan dengan kondisi sang istri. Ia jadi mengurungkan niat untuk menceraikan Hae In dan memilih untuk membuat hari-hari terakhir sang istri sempurna.
Lucunya, Hae In tak pernah tau itikad jahat Hyun Woo yang ingin menceraikannya dan malah senang hubungan dengan suaminya kembali dekat. Kedakatan ini pun perlahan menumbuhkan rasa cinta yang sempat padam di antara keduanya, Hyun Woo sampai sadar kalau ternyata ia selalu mencintai istrinya sampai kapan pun.
6. Goblin

Kim Shin (Gong Yoo) adalah seorang jenderal tak tertandingi di masa Joseon, yang membuat seorang raja muda iri dan akhirnya membunuhnya. Alih-alih mati, Kim Shin berubah menjadi Goblin karena menerima sebuah kutukan yang hanya bisa dipatahkan dengan menemukan pengantin manusia.
Perjalanan menemukan calon pengantinnya pun sangat sulit, hingga suatu hari Kim Shin menolong seorang wanita hamil yang seharusnya tewas. Wanita itu melahirkan seorang anak perempuan bernama Ji Eun Tak (Kim Go Eun), yang ternyata pengantin Kim Shin.
Sayangnya usaha Goblin tidak selalu mulus. apalagi setelah Grim Reaper (Lee Dong Wook), yang tinggal bersama Kim Shin, sering mengganggu usahanya. Lucunya, Grim Reaper malah berteman dekat dengan Ji Eun Tak dan hal ini membuat Goblin cemburu. Dalam situasi yang serba rumit ini, apakah Goblin bisa bersama Ji Eun Tak dan mematahkan kutukannya?
7. Weightlifting Fairy Kim Bok Joo

Weightlifting Fairy Kim Bok-joo adalah drama 16 episode asal Korea Selatan. Serial ini dibintangi oleh Lee Sung Kyung dan Nam Joo Hyuk sebagai pasangan main lead. Kisahnya sendiri mengikuti kehidupan seorang atlet muda angkat besi yang terinspirasi dari peraih emas Olimpiade, Jang Mi Ran.
Atlet angkat besi itu bernama Kim Bok Joo (Lee Sung Kyung). Ia mengejar mimpinya untuk menjadi atlet pro di kampus atletik. Di kampus itu ia berteman dengan 2 orang atlet angkat besi lainnya yang tak pernah bisa akur dengan teman-teman di cabor senam ritmik.
Satu waktu, Bok Joo bertemu dengan seorang atlet renang bernama Jung Joon Hyung (Nam Joo Hyuk) dan segera jatuh hati pada pandangan pertama. Pertemuan itu lah yang menjadi awal mula bagaimana hubungan super kocak dan drama pelik terjadi pada keduanya.
8. Strong Woman Do Bong-soon

Do Bong Soon adalah seorang gadis muda yang memiliki kekuatan luar biasa layaknya superhero. Rupanya, kekuatan ini ia dapatkan secara turun temurun dari keluarganya dan hanya diperoleh oleh anak perempuan saja. Selama ini Bong Soon menyembunyikan kekuatannya, termasuk pada In Guk Doo, sahabat dekat sekaligus laki-laki yang disukainya.
Bong Soon yang sudah lama menganggur akhirnya mendapat tawaran pekerjaan sebagai bodyguard seorang CEO perusahaan game bernama Ahn Min Hyuk. Bukan tanpa sebab, Min Hyuk yang kini tengah dibuntuti oleh orang tidak dikenal merasa hidupnya tidak aman. Ia sempat menyaksikan dahsyatnya kekuatan Bong Soon, dan memutuskan untuk menjadikannya pengawal pribadinya.
Seiring waktu, Min Hyuk memendam perasaan pada Bong Soon. Ia pun menyadari bahwa Bong Soon menyukai Guk Doo, yang berprofesi sebagai polisi. Ketiganya pun terlibat cinta segitiga.
9. Kill Me Heal Me

Kill Me, Heal Me merupakan k-drama yang sempat menjadi topik hangat karena menggambarkan bagaimana kehidupan seseorang yang terdiagnosis Dissociative Identity Disorder (DID) atau kepribadian ganda.
Kisah dari drama ini berpusat pada Cha Do Hyun (Ji Sung), pewaris generasi ketiga dari Seungjin Group yang ternyata menderita DID. Do Hyun memiliki tujuh kepribadian yang muncul akibat trauma di masa lalu.
Karena ingin bisa mengambil alih kehidupannya lagi, Do Hyun meminta bantuan Oh Ri Jin, seorang dokter residen psikiatri tahun pertama, untuk menjadi dokter pribadinya. Bersama-sama, mereka pun mempelajari setiap kepribadian Do Hyun sambil berusaha untuk memecahkan misteri dari pemicu traumanya.
10. Business Proposal

Suatu hari Shin Ha Ri (Kim Se jong) membantu sahabatnya, Jin Young Seo (Seol In Ah), yang tidak mau hadir ke kencan buta yang sudah diatur oleh keluarganya. Mendapatkan tawaran uang yang cukup besar, akhirnya Ha Ri berpura-pura menjadi Young Seo dan sengaja menjadi perempuan sombong yang suka berbicara pedas.
Ha Ri melakukan kencan buta dengan pria tampan bernama Kang Tae Mu (Ahn Hyo Seop), yang anehnya malah menyukai Ha Ri. Menurut Kang Tae Mu, penampilan dan cara bicara Ha Ri saat itu sangat realistis dan jujur. Melihat situasi yang ternyata tidak sesuai harapannya, Ha Ri pun memutuskan untuk cepat-cepat pergi meninggalkan kencan butanya itu.
Keesokan harinya, Ha Ri terkejut ketika bertemu Kang Tae Mu di kantornya. Yang lebih mengejutkannya lagi, Kang Tae Mu ternyata atasannya yang baru saja datang ke Korea untuk memimpin perusahaan. Sempat terjadi kabur-kaburan tapi akhirnya atasannya itu tahu kalau Ha Ri adalah karyawannya yang berpura-pura jadi Young Seo.
Meski mengetahui fakta itu, Tae Mu rupanya tidak marah. Dia malah menyukai Ha Ri yang ternyata pintar dan berbakat dalam pekerjaannya. Dimulai dari situlah bibit-bibit cinta di antara mereka mulai bersemi. Akankah kisah cinta mereka berjalan dengan lancar?
11. Descendants of the Sun

Kang Mo Yeon adalah seorang dokter cantik yang bekerja di rumah sakit Hae Sung, sedangkan Yoo Si Jin berprofesi sebagai kapten tentara angkatan darat Korea. Keduanya dipertemukan karena sebuah kesalahpahaman, hingga akhirnya mereka berkenalan dan menjadi dekat. Sayang, karena kesibukan sebagai dokter dan tentara, membuat mereka sulit untuk berkencan dan hubungan keduanya pun kandas.
Suatu hari, Kang Mo Yeon dipindahtugaskan untuk menjadi dokter relawan di daerah bernama Urk. Pemindahan ini merupakan bentuk balas dendam dari direktur rumah sakit karena Mo Yeon menolak cinta sang direktur. Namun siapa sangka, di Urk, Mo Yeon justru kembali dipertemukan kembali dengan Yoo Si Jin yang juga ditugaskan untuk menjaga keamanan di Urk.
Tak lama berselang, gempa dahsyat secara tiba-tiba terjadi dan banyak korban berjatuhan. Tim dokter dan para prajurit saling bekerja sama untuk membantu para korban. Disinilah hubungan Mo Yeon dan Si Jin menjadi dekat kembali.
Drama ini sangat dinanti banyak penggemar karena dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas Korea seperti Song Hye Kyo dan Song Joong Ki. Rating yang diraih pun tidak main-main. Setiap episodenya menghadirkan paket lengkap mulai dari haru, komedi, serta romansa yang menghipnotis penonton.
12. Hotel del Luna

Pencinta Korea pasti kenal dengan IU si serba bisa. Menjadi penyanyi oke, adu akting pun sangat mumpuni. Ia hadir ke layar televisi lewat drama fenomenalnya berjudul Hotel del Luna. Drama ini memiliki kisah unik mengenai sebuah hotel yang hanya melayani hantu saja.
Tayang di tahun 2019, drama ini merupakan drama Korea Selatan dengan rating tertinggi dalam sejarah televisi kabel. Kisahnya berpusat pada Jang Man Wol (Lee Ji Eun / IU), pemilik hotel mewah di wilayah Myeong Dong, Seoul.
Selama beroperasi, Man Wol terlibat dalam sebuah dosa besar hingga jiwanya terikat untuk melayani hantu di hotel miliknya. Seluruh staf dan tamu di hotel Man Wol juga kebanyakan adalah hantu yang hendak menyelesaikan urusan yang belum selesai di kehidupan mereka sebelumnya. Setelah itu, mereka baru bisa melanjutkan perjalanan ke akhirat atau reinkarnasi.
Man Wol sangat kesepian karena kutukannya, namun semuanya berubah ketika seorang pria bernama Chan Seong (Yeo Jin Goo) menjadi manager baru di hotelnya. Kehadiran Chan Seong tidak hanya merubah hidup Man Wol saja, namun juga membuat hotel jadi semakin teratur.
13. It’s Okay, That’s Love

Penulis fiksi terkenal, Jang Jae Yeol (Jo In Sung), pindah ke rumah sewaan miliknya di Hongdae karena rumahnya yang sekarang bising akibat renovasi. Di rumah baru tersebut, ia tinggal bersama dua psikiater, Ji Hae Soo (Gong Hyo Jin) dan Jo Dong Min (Sung Dong Il), serta seorang pasien sindrom Tourette, Park Soo Kwang (Lee Kwang Soo).
Uniknya, Jae Yeol dan Hae Soo pernah bertemu di sebuah acara talk show dan sering berdebat karena memiliki pandangan yang berbeda. Sekarang, mereka harus bertemu setiap hari sebagai teman serumah.
Meski awalnya sering brtikai, lambat laun Jae Yeol dan Hae Soo jatuh cinta. Namun, perjalanan cinta mereka tidaklah mudah karena keduanya ternyata memiliki gangguan mental akibat trauma masa kecil.
Drama ini telah menerima banyak nominasi dan memenangkan berbagai penghargaan bergengsi, baik untuk drama maupun para pemerannya. Beberapa penghargaan yang dimenangkan antara lain Best Inspirational Drama di 3rd Asia Rainbow TV Awards tahun 2016 dan Best Couple Award di SBS Drama Awards 2015.
14. Welcome to Samdal-ri

Drama 16 episode berjudul Welcome to Samdal-ri karya sutradara Cha Young Hoon ini dibintangi oleh aktor ternama Ji Chang Wook dan si cantik Shin Hye Sun. Keduanya beradu akting dalam kisah cinta masa kecil yang berlanjut sampai dewasa di sebuah wilayah bernama Samdal-ri.
Mereka adalah Cho Yong Pil (Ji Chang Wook) dan Cho Sam Dal (Shin Hye Sun). Keduanya adalah teman masa kecil, namun beranjak dewasa, mereka memiliki hidup masing-masing hingga akhirnya terpisah. Yong Pil kini bekerja sebagai peramal cuaca di pulau Jeju. Sedangkan Sam Dal adalah seorang fotografer terkenal yang bekerja dengan nama samaran Cho Eun Hye di Seoul.
Suatu waktu, sebuah insiden terjadi dan membuat karir Sam Dal hancur berantakan. Akhirnya Sam Dal pulang kembali ke kampung halamannya di Samdal-ri. Di sana, ia lantas bertemu dengan Yong Pil, sang mantan pacar, dan teman-teman masa kecilnya.
Meskipun awalnya berat dan canggung, namun Sam Dal berusaha kembali beradaptasi dan berdamai dengan keadaan. Sam Dal pun akhirnya menemukan kebahagiaan yang sesungguhnya di desa kelahirannya tersebut.
15. Chicago Typewriter

Han Se Ju adalah seorang penulis novel terkenal di Korea yang sering berkeliling dunia untuk melakukan book signing. Suatu hari, seorang penggemar mengirimkannya sebuah mesin tik melalui seorang gadis muda bernama Seol, yang ternyata penggemar berat Se Ju juga.
Setelah menerima mesin tik tersebut, Se Ju mulai mengalami hal-hal aneh. Ia sering bermimpi tentang kejadian-kejadian yang terjadi pada tahun 1930-an dan mengalami writer's block. Se Ju juga bertemu dengan seorang ghostwriter bernama Jin Oh, yang ternyata adalah hantu yang terperangkap dalam mesin tik kuno itu.
Jin Oh meminta Se Ju untuk menyelesaikan novel "Chicago Typewriter" yang bercerita tentang tiga sahabat yang berjuang demi kemerdekaan Korea pada masa penjajahan Jepang. Ketiga sahabat tersebut adalah Seo Hwi Young, Ryu Soo Hyun, dan Shin Yool Yeok; yang sebenarnya adalah Se Ju, Seol, dan Jin Oh di masa lalu.
Dibintangi oleh Yoo Ah In, Im Soo Jung, dan Go Kyung Pyo, drama ini menggali misteri tiga karakter yang mereka perankan, yang ternyata terhubung erat di masa lalu.
16. My Love from the Star

My Love From The Star menorehkan banyak prestasi di Korea Selatan. Dari rating per episodenya yang sampai di atas 20% saja membuktikan bahwa banyak warga Korsel yang menyukai ceritanya. Rating tersebut juga tak berbeda jauh secara global, warga dunia bahkan mengakui kualitas K-drama yang dibintangi Kim Soo Hyun dan Jun Ji Hyun ini.
Lahir dari tangan dingin kreator Moon Bo Mi dan Park Ji Eun, dramanya menceritakan perjalanan cinta seorang alien dengan seorang superstar yang hidup di era modern. Do Min Joon adalah seorang alien yang sudah tinggal di Bumi selama 400 tahun. Dalam waktu 3 bulan, ia diharuskan untuk kembali ke planetnya.
Ketika hendak bersiap untuk meninggalkan Bumi, seorang superstar yang tengah dilanda skandal bernama Cheon Song Yi tiba-tiba menjadi tetangga baru Min Joon. Walaupun selalu berusaha untuk menjauhi Song Yi, ia selalu terlibat dalam kehidupan sang artis.
Min Joon selalu menyelamatkan Song Yi dari berbagai masalah dan bahkan berakhir menjadi manajernya. Seiring waktu, ia pun sadar bahwa Song Yi mirip dengan wanita yang dicintainya 400 tahun lalu. Ketika semakin dekat dan perasaan cinta mulai tumbuh, keduanya diterpa dilema karena kepergian Min Joon untuk kembali ke planetnya tak boleh batal.
17. Marry My Husband

Untuk urusan drama soal aksi balas dendam, sepertinya Korea Selatan masih memegang predikat nomor satu ya? Drama-drama dengan tema seperti itu laku keras di pasaran karena kisahnya yang seru dan membawa penontonnya bisa ikut merasakan kepuasan tersendiri ketika sang tokoh utama bangkit dari keterpurukan dan membalaskan apa yang sudah ia terima dulu.
Kisah ini menjadi pusat dalam drama berjudul Marry My Husband; seorang wanita bernama Kang Ji Won (Park Min Young) menikah dengan Park Min Hwan (Lee Yi Kyung). Namun kehidupan pernikahan mereka amburadul.
Bak jatuh tertimpa tangga, Ji Won divonis kanker, suaminya pengangguran dengan banyak hutang, lantas berselingkuh dengan teman baiknya sendiri, Jung Soo Min (Song Ha Yoon).
Satu waktu, Kang Ji Won dibunuh oleh Min Hwan dan Soo Min. Alih-alih berpindah alam, Ji Won malah kembali ke 10 tahun sebelumnya. Ji Won pun memulai aksi balas dendamnya. Ia memutuskan untuk mengubah hidupnya dengan membuat Soo Min menikah dengan Min Hwan dan membiarkan Soo Min merasakan apa yang ia rasakan selama bersama suaminya yang berengsek itu.
18. What’s Wrong with Secretary Kim

Aktor populer, Park Seo Joon, membintangi drama berjudul What's Wrong with Secretary Kim bersama Park Min Young. Drama ini diadaptasi dari novel berjudul sama karya Jung Kyun Yoon yang terbit pada tahun 2013. Ceritanya tentang seorang pria yang mengalami penolakan pertama kali dari sekretarisnya sendiri.
Pria tersebut adalah Lee Young Joon (Park Seo Joon), seorang CEO perusahaan yang tampan. Ia terbiasa mendapatkan apa pun yang diinginkannya. Namun, suatu hari, sekretaris pribadinya yang sudah lama bekerja dengannya, Kim Mi So (Park Min Young), tiba-tiba ingin berhenti bekerja. Mi So juga menolak permintaan Young Joon untuk tetap bekerja untuknya.
Pengalaman penolakan pertama dalam hidupnya membuat Young Joon bingung, apalagi ia sudah sangat bergantung pada Mi So. Tidak ingin menyerah, ia pun terus membujuk Mi So agar berubah pikiran. Namun, ada harga yang harus ia bayar untuk mendapatkan Mi So kembali. Usaha itu justru membuat keduanya semakin dekat dan mulai mengembangkan perasaan satu sama lain.
19. W: Two Worlds

Seorang gadis bernama Oh Yeon Joo (Han Hyo Joo) sedang mencari ayahnya yang hilang. Sang ayah merupakan penulis populer yang tengah menggarap proyek webtoon berjudul “W”. Anehnya, ketika mendatangi ruang kerja ayahnya dan menatap monitor, tiba-tiba Yeon Joo tertarik ke dalam dunia komik W.
Di dunia baru ini, Yeon Joo bertemu dengan Kang Cheol (Lee Jong Suk), seorang jutawan sekaligus atlet Olimpiade yang memenangkan medali emas. Kang Cheol adalah tokoh utama dalam webtoon W yang tengah menyelidiki kematian misterius kedua orang tuanya.
Setelah menyadari bahwa satu-satunya cara untuk keluar dari dunia aneh ini adalah dengan membuat Kang Cheol jatuh cinta padanya, Yeon Joo pun bermaksud untuk membantu pria itu mencari kebenaran tentang orang tua Kang Cheol. Dan setelah ditelusuri, rupanya kasus ini berhubungan dengan ayah Yeon Joo sendiri.
20. Dali and the Cocky Prince

Dalam drakor yang awalnya disiarkan di kanal KBS2 ini, Kim Min Jae beradu akting dengan Park Gyu Young. Keduanya akan bekerja sama untuk menyelamatkan sebuah museum seni yang hampir gulung tikar.
Sejak kecil, Jin Moo Hak (Kim Min Jae) sudah diajarkan untuk menjual barang di pasar. Berkat kerja kerasnya tersebut, Moo Hak kini bisa menjadi bos sebuah jaringan restoran internasional meski tanpa gelar pendidikan formal yang tinggi.
Moo Hak punya bakat alami dalam mencari uang, bahkan menjadi seorang investor terbesar di sebuah galeri seni di Korea, tempat ia bertemu Dali (Park Gyu Young), putri keluarga kaya sekaligus pakar seni yang bertanggung jawab mengelola museum tersebut karena ayahnya tewas mendadak.
Ketika Moo Hak datang untuk menagih ‘bagiannya’ sebagai investor, ternyata museum itu tengah berada di ambang kebangkrutan. Karena melihat keadaan Dali yang menyedihkan, Moo Hak perlahan mengurungkan niatnya menagih hutang. Ia pun bertekad membantu Dali untuk kembali mengubah nasib museum seni keluarganya.
