logo web

10 Film Bertemakan Cowboy Terbaik yang Mesti Ditonton

Ditulis oleh Gerryaldo

Film Western dengan kisah para koboi memiliki kisah yang unik karena menampilkan sisi kehidupan liar di Benua Amerika sekitar abad ke-18 dan 19. Ceritanya juga sangat seru untuk disaksikan dengan menghadirkan adegan perkelahian, tembak-menembak, serta kejar-kejaran sembari menunggangi kuda.

Selain itu, latar kota yang selalu berada di daerah tandus menjadi ciri khas film-film bergenre Western. Sejak puluhan tahun lalu, para filmmaker Hollywood memang rajin membuat film bertemakan seperti ini.

Meski beberapa diantaranya ada yang tidak sukses secara komersil, namun konsep ceritanya masih tetap diminati. Kini, film dengan cerita koboi sudah jarang diproduksi oleh industri perfilman dan sangat jarang atau bahkan belum ada lagi yang bisa menghiasi daftar tayangan di layar-layar sinema bioksop.

Untuk menyegarkan kembali tayangan film-film western, Showpoiler akan merekomendasikan 10 film bertemakan koboi terbaik yang dapat kamu saksikan. Berikut adalah pembahasannya di bawah ini.

1. The Old Way

The Old Way

Colton Briggs (Nicolas Cage) merupakan seorang penembak jitu yang tergabung dalam pasukan pembunuh wilayah Montana. Dalam satu kesempatan, ia diminta untuk menangkap saudara laki-laki dari seorang bandit ternama. Namun hal itu berakhir buruk karena perang juga baku tembak malah terjadi.

Menuntut balas, keluarga Colton pun diserang oleh komplotan bandit yang dipimpin oleh ​​James McAllister (Noah Le Gros). Istri Colton, tewas, namun Colton dan putrinya Brooke (Ryan Kiera) berhasil melarikan diri. Kini giliran Colton yang menuntut balas, ia melacak keberadaan komplotan bandit itu dan mulai penyerangan.

2. Two Sinners and A Mule

Two Sinners and A Mule (Copy)

Alice (Chantelle Albers) dan Nora (Hannah James) merupakan sepasang sahabat. Mereka baru saja diusir dari kota akibat tindakannya yang dianggap berdosa. Kedua gadis yang berjiwa bebas itu tidak ambil pusing dan segera menuju ke kota Virginia untuk memperbaiki hidup mereka, menjalankan sebuah restoran kecil.

Di tengah perjalanan, mereka bertemu dengan seorang pembunuh bayaran yang terluka bernama Elden (Cam Gigandet). Merasa iba, mereka pun membawa pria itu dan merawatnya. Setelah sehat, Elden mengatakan bahwa ia membutuhkan bantuan para gadis itu untuk melacak bandit jahat, Gila Grimes (Cord Newman).

3. Outlaw Johnny Black

The Outlaw Johnny Black_Poster (Copy)

Johnny Black (Michael Jai White) merupakan seorang koboi yang memendam rasa sakit hatinya pada Brett Clayton (Chris Browning) yang telah membunuh Ayahnya. Akhirnya Johnny bersumpah untuk membalas kematian Ayahnya itu dengan memburu Brett dimanapun ia berada. Johnny pun dengan cepat jadi buronan.

Brett berusaha supaya Johnny tidak mampu menyentuhnya. Namun Johnny tidak bodoh, ia memiliki strategi sendiri. Ia menyamar sebagai seorang pendeta di sebuah kota pertambangan kecil yang telah diambil alih oleh seorang cukong tanah yang terkenal kejam. Di tengah situasi serba kejepit itu, mampukah Johnny melakukan aksinya?

4. Surrounded

Surrounded_Poster (Copy)
Tahun Rilis -
Genre
Sutradara
Pemeran

Moses Washington (Letitia Wright) merupakan seorang mantan prajurit yang turun berperang dalam Perang Saudara di tahun 1861 hingga 1865. Lima tahun setelah perang itu selesai, Moses melakukan perjalanan jauh ke wilayah barat untuk mengklaim tambang emas yang menjadi warisan dari sang Ayah.

Namun perjalanan menuju tambang emas itu tidaklah mudah, Moses masuk dalam wilayah berbahaya. Ini membuat dirinya harus menyamar menjadi seorang pria apalagi setelah kereta kuda yang ditumpanginya dihadang oleh sekelompok bandit sadis. Mampukah Moses melanjutkan perjalanan untuk ke tambang emas tersebut?

5. Desperate Riders

Desperate Riders (Copy)

Kansas Red (Drew Waters) merupakan seorang cowboy yang dimintai tolong oleh seorang remaja lelaki bernama Billy (Sam Ashby). Billy memohon supaya Red bisa melindungi keluarganya dari penjahat bernama Thorn (Trace Adkins) yang telah menculik Ibu Billy, Carol (Victoria Pratt) untuk dinikahi.

Red menyanggupi permintaan tolong Billy. Ia dan remaja lelaki itu lantas segera mencari keberadaan Thorn yang merupakan kelompok bandit. Di tengah perjalanan, mereka bertemu dengan Leslie (Vanessa Evigan) yang juga berurusan dengan Thorn. Mereka bertiga pun sepakat untuk mengalahkan Thorn bersama-sama.

6. Murder at Yellowstone City

Murder at Yellowstone City_Poster (Copy)

Kota Yellowstone dulu menjadi salah satu kota paling makmur karena memiliki tambang emas yang dianggap tidak akan habis. Namun satu waktu, emas tersebut mulai menipis dan kota dengan cepat mengalami kebangkrutan di banyak sektor. Hal ini membuat banyak orang harus bertahan hidup dengan cara apapun.

Seorang penambang pun mencoba untuk kembali mencari emas dan menemukan sisi lain tambang yang masih belum terjamah dan penuh emas. Namun malang, sang penambang tersebut malah tewas dibunuh oleh pelaku misterius. Ini membuat Sheriff Jim (Gabriel Byrne) segera bergerak untuk menemukan sang pembunuh.

7. Hostile Territory

Hostile Territory (Copy)

Jack Calgrove (Brian Presley) merupakan seorang mantan tawanan selama Perang Saudara berlangsung. Saat bebas, ia mulai melakukan perjalanan yang sangat jauh untuk bisa kembali ke rumah dan bertemu istri juga anak-anaknya. Namun kenyataan pahit diterima Jack saat mengetahui sang istri sudah meninggal.

Sedangkan anak-anak Jack dibawa ke panti asuhan karena dianggap sudah tidak memiliki orang tua, Ibu mereka meninggal dan Ayah mereka hilang tanpa kabar. Jack pun tidak tinggal diam, ia bersama teman-temannya yang adalah mantan tentara dan para penembak jitu segera bertindak untuk mengambil anak-anaknya kembali.

8. Butcher's Crossings

Butcher's Crossings (Copy)

Film yang diangkat dari novel berjudul sama karya John Williams ini menceritakan tentang kisah hidup Miller (Nicolas Cage) yang merupakan seorang mantan mahasiswa Harvard yang drop-out dan memilih untuk melakukan perjalanan jauh ke gurun Colorado. Ia bergabung dengan tim pemburu kerbau.

Pilihannya itu dilandasi atas kemauan dirinya sendiri guna mengadu nasib. Perjalanan Miller ini tidak mudah, ia harus bisa bertahan dari segala macam kondisi yang mengerikan, hingga bertaruh nyawa juga kewarasannya sendiri. Akankah Miller bisa bertahan dalam kondisi ekstrem tersebut dan menyesali keputusannya?

9. Redeeming Love

Redeeming Love_Poster (Copy)

Sarah atau Angel, nama panggungnya (Abigail Cowen), adalah seorang wanita penghibur untuk banyak tamu yang datang ke rumah bordil milik wanita yang dikenal sebagai duchess (Famke Janssen). Ia merupakan wanita penghibur paling cantik dan paling mahal yang menjadi idola para tamu rumah bordil duchess itu.

Satu waktu, seorang petani, Hosea (Tom Lewis) tertarik untuk bisa mengobrol dengan Angel. Meskipun ia terus mendapat penolakan, Hosea tidak patah semangat. Sampai akhirnya Angel pun harus ikut dengan Hosea karena Hosea telah ‘membelinya’, tanpa Angel tahu kehidupan lebih baik menantinya bersama Hosea.

10. Catch The Bullet

Catch The Bullet (Copy)

Britt MacMasters (Jay Pickett) adalah seorang marsekal A.S., ia kembali dari sebuah misi untuk bertemu Ayahnya, Dex (Tom Skerritt) dan anak lelakinya Chad (Mason McNulty). Namun Britt kaget ketika mengetahui Ayahnya sedang dalam keadaan terluka parah dan putranya diculik oleh seorang penjahat bernama Jed (Gattlin Griffith).

Britt pun membentuk pasukan yang terdiri dari seorang deputi, Tucker (Callder Griffith) juga beberapa orang lainnya yang menjadi navigator. Selama pengejaran berlangsung, baik Jed dan Britt menuju sebuah wilayah hunian suku Sioux yang berbahaya, mereka pun kini sama-sama berjuang untuk hidup mereka masing-masing.

Itulah 10 film menarik yang bercerita tentang aksi-aksi liar dan menantang dari para koboi. Kira-kira judul film manakah yang jadi favoritmu? Jangan sampai melewatkan daftar rekomendasinya ya. Silakan langsung menyaksikan untuk mengetahui keseruan dari jalan ceritanya. Selamat menonton!

Kategori:
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram