
Siksa Kubur
PLOT & SINOPSIS
Siksa Kubur merupakan film asal Indonesia yang ditulis, diproduseri, dan juga disutradarai langsung oleh Joko Anwar. Film ini menjadi salah satu film horor Indonesia yang paling ditunggu setelah sebelumnya Joko Anwar sukses dengan film-film horor lainnya terdahulu. Kira-kira apa kisah mengerikan yang akan Joko tawarkan untuk kita?
Film ini menceritakan tentang seorang gadis bernama Sita (Faradina Mufti). Ia menolak mempercayai agama setelah kedua orang tuanya tewas dalam bom bunuh diri. Ia selalu skeptis dengan hal-hal yang ada kaitannya dengan Tuhan. Sita benar-benar dibutakan oleh rasa amarahnya, dan tujuan hidupnya adalah meyakini apa yang ia percaya.
Namun teman Sita yakni Adil (Reza Rahardian) yang bekerja di mortuarium mencoba untuk meyakinkan Sita bahwa Tuhan itu ada, agama itu nyata. Untuk membuktikannya, Sita pun mencari orang yang paling berdosa. Dan ketika orang itu meninggal, Sita mau masuk ke dalam kubur untuk membuktikan bahwa apa yang dikatakan Adil hanyalah bualan.
Begitu Sita melakukannya, Ia pun terkejut dengan apa yang terjadi. Saksikan kisah seru menegangkan selengkapnya di film Siksa Kubur!
PEMERAN

Adil
Sita

Nani

Umaya

Pandi

Wahyu
Sanjaya

Mutia

Juwita

Ningsih
INFORMASI LAINNYA
TRAILER
