showpoiler-logo

10 Drama Jepang Romantis yang Sedih dan Menyentuh Hati

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Sedang mencari drama Jepang romantis sedih karena sedang mood untuk menangis seharian? Maka Anda sudah berada di tempat yang tepat. Beberapa judul drama Jepang atau dorama yang termuat dalam artikel ini semuanya mengharukan, semuanya terasa romantis sekaligus mengiris.

Drama Jepang romantis sedih yang kami pilihkan bukan hanya berisi cerita asmara penuh luka antara lelaki dan wanita dewasa, melainkan keharuan menyaksikan kasih sayang dan cinta kasih yang dimiliki sesama anggota keluarga. Tak usah berlama-lama, mari kita mulai saja point yang pertama! 

1. 1 Litre of Tears

drama jepang romantis sedih_1 Liter of Tears
  • Tahun: 2005
  • Genre: Romance, Tragedy, Family
  • Sutradara: Murakami Shosuke, Kinoshita Takao
  • Pemeran: Sawajiri Erika, Nishikido Ryo, Yakushimaru Hiroko, Jinnai Takonari

Ada banyak cinta dan keromantisan dalam drama Jepang berjudul 1 Litre of Tears (2005), terutama cinta dari keluarga yang begitu tulus dan menerima. Berjumlah 11 episode, drama ini diangkat dari kisah nyata yang dialami seorang gadis berusia 15 tahun bernama Aya Kito. Aya didiagnosis menderita penyakit yang disebut Spinocerebellar Degeneration. 

Sakit yang dideritanya tak bisa disembuhkan, melainkan akan memperburuk kondisinya secara bertahap. Otak pasien akan semakin kepayahan sehingga membuatnya tak dapat bicara, berjalan, menulis bahkan menelan. Dalam drama ini Anda akan melihat sosok Ikeuchi Aya, gadis periang yang harus menerima nasib menjadi pesakitan.  

Selama menonton drama ini Anda akan merasakan banyak cinta sekaligus kesakitan. Kekuatan Ikeuchi Aya menahan sakitnya serta keberaniannya membekaskan pelajaran berharga. Siapkan saja banyak tissue jika akan menontonnya ya!

2. The World Where Only I'm 17 Years Old

drama jepang romantis sedih_The World Where Only I'm 17 Years Old
  • Tahun: 2020
  • Genre: Romance, Drama, Friendship
  • Sutradara: Kanai Hiro, Matsumoto Hana
  • Pemeran: Sano Hayato, Iitoyo Marie, Yuki Kousei, Otomo Karen

Tak kalah pilu, drama Jepang romantis sedih selanjutnya yang akan membuat Anda kerepotan oleh air mata adalah The World Where Only I'm 17 Years Old (2020). Ia berkisah tentang Kota dan Mei yang sudah berteman sejak kecil. Kini keduanya sudah remaja dan duduk sebagai murid kelas tiga di sebuah sekolah menengah.

Kesedihan Mei bermula saat Kota tiba-tiba meninggal dunia. Waktu berlalu hingga tujuh tahun kemudian Mei kembali ke kampung halamannya. Gadis itu mengunjungi tempat istimewa yang sering dikunjungi bersama Kota, yaitu sebuah tempat dengan pohon Sakura di atasnya. Seketika sesuatu mengejutkan Mei karena Kota mendadak muncul. Namun, tubuh Kota tak bertumbuh; dia tetap 17 tahun.

Mei tak bisa menemui Kota setiap hari. Mendiang orang spesial di hidupnya itu hanya ada di sana saat bunga Sakura mekar. Lalu, akankah Kota mampu menyampaikan perasaannya terhadap Mei dengan waktu yang ditinggalkan?  

3. Tonbi

drama jepang romantis sedih_Tonbi
  • Tahun: 2013
  • Genre: Romance, Drama, Family, Life
  • Sutradara: Yamamuro Daisuke, Hirakawa Yuichiro, Nakamae Yuji
  • Pemeran: Uchino Seiyo, Sato Takeru, Igarashi Hinata, Ichikawa Misako

Ichikawa Yasuo adalah anak yatim piatu yang tumbuh di panti asuhan. Yasuo tidak bersekolah, dia keras kepala, pemalu tapi juga kasar. Tumbuh dewasa Yasuo menikah dengan wanita yang dicintainya, Misako, yang juga merupakan yatim piatu.

Keadaan mereka membuat keduanya bertekad untuk menjadi orangtua terbaik bagi sang putra, Ichikawa Akira. Dengan perangainya, Yasuo membuktikan mampu menjadi kepala keluarga yang melindungi istri dan anaknya.

Hingga takdir menyedihkan dan gelap menghampiri hidup Yasuo ketika Misako meninggal dunia saat usia Akira baru menginjak tiga tahun. Lelaki itu coba menerima tapi tak bisa melupakan rasa bersalahnya. Di sisi lain, dia bertekad membesarkan putra kesayangannya itu. Perjalanan Yasuo membesarkan Akira dalam drama ini akan membuat Anda ikut merasakan kesedihannya.

4. Beautiful Rain

drama jepang romantis sedih_Beautiful Rain
  • Tahun: 2012
  • Genre: Drama, Family, Life
  • Sutradara: Kobayashi Yoshinori, Mizuta Naruhide
  • Pemeran: Toyokawa Etsushi, Ashida Mana, Nakatani Miki, Kanie Keizo

Kembali drama Jepang romantis sedih yang memperlihatkan kasih sayang tulus seorang ayah pada buah hatinya. Kali ini drama yang dimaksud berjudul Beautiful Rain (2012). Ia menceritakan perjuangan panjang seorang ayah dan putrinya dalam menghadapi hidup.

Keisuke Kinoshita harus membesarkan Miu semenjak sang istri meninggal dunia ketika Miu bayi. Hingga kini Miu sudah berusia 8 tahun, keduanya hidup sederhana, bahagia dan saling mencintai. Keisuke bekerja di sebuah pabrik logam yang letaknya tak jauh dari rumah. Suatu hari dia mengalami kecelakaan kerja yang berakibat fatal.

Keisuke dinyatakan menderita Early-onset Alzheimer’s Disease, yaitu penyakit Alzheimer yang menimpa seseorang dengan kurang dari 65 tahun. Dia tak mengabarkan penyakit ini pada siapa pun, terutama Miu. Sampai akhir, Keisuke hanya mengingat janjinya pada mendiang sang istri untuk membesarkan Miu dengan baik.

Sementara itu Miu akhirnya tahu bahwa ayahnya menderita satu penyakit yang tak bisa disembuhkan. Seperti apa ayah dan anak ini menghadapi kesedihannya? 

5. Koizora

drama jepang romantis sedih_Koizora
  • Tahun: 2008
  • Genre: Drama, Romance, Tragedy
  • Sutradara: Imai Natsuki
  • Pemeran: Mizusawa Erena, Seto Koji, Abe Tsuyoshi, Aoi

Drama Jepang romantis sedih selanjutnya mengisahkan hubungan romantis yang dipenuhi banyak insiden menyedihkan milik Mika Tahara dan Hiroki Sakurai. Mika adalah gadis remaja biasa yang duduk di bangku SMA.

Secara tiba-tiba dan mengejutkan, salah satu anak lelaki di kelas menciumnya. Dia adalah Hiroki, murid di sekolah yang berpenampilan mencolok sebab memiliki rambut berwarna dan telinga bertindik.

Mika kaget dan merasa sakit hati sebab ciuman pertamanya harus terjadi seperti itu. Dia pun mencoba sekuat tenaga melupakan kejadian tersebut. Salah satu temannya menyarankan Mika untuk mencari seseorang yang lain agar, tapi belum sempat, Mika menyadari dirinya mulai jatuh cinta. 

6. High School Teacher 2003

drama jepang romantis sedih_High School Teacher 2003
  • Tahun: 2003
  • Genre: Drama, Romance, Tragedy
  • Sutradara: Imai Natsuki
  • Pemeran: Fujiki Naohito, Ueto Aya, Narimiya Hiroki, Ohkura Koji

Koga Ikumi adalah seorang mantan Elite Engineer yang bekerja untuk pemerintah Jepang. Sayang dia harus mengundurkan diri karena penyakit serius yang dideritanya. Koga divonis menderita tumor otak dan hidupnya tak akan lama lagi. Koga lalu bekerja sebagai guru matematika di sebuah SMA khusus wanita. Di sisi lain seorang gadis yang bersekolah di sana bernama Machida Hina ‘dikerjai’ oleh Kudo Beniko.

Kudo mengumpulkan para siswa nakal di sekolah untuk bisa menyelesaikan rubik segitiga dalam waktu 10 detik. Siapa pun yang bisa melakukannya bisa meniduri Hina. Gadis itu tentu saja tidak terima dan pergi sambil membawa salah satu rubik ke sebuah ruangan. Rupanya di sana sudah ada Koga yang sedang bereksperimen dengan salah satu mesin di ruangan tersebut.

Hubungan keduanya bertambah dekat dan rumit ketika mereka semakin jatuh dalam perasaan yang sama. Hina yang ‘dibohongi’ Koga bahwa dirinya akan mati, tetap menunjukkan sifat ceria yang justru membuat lelaki itu semakin jatuh cinta. Lalu apa jadinya jika Hina tahu bahwa yang akan segera mati di antara mereka adalah Koga? 

7. Beautiful Life

drama jepang romantis sedih_v
  • Tahun: 2000
  • Genre: Drama, Romance
  • Sutradara: Nobuhiro Doi
  • Pemeran: Takuya Kimura, Takako Tokiwa, Miki Mizuno, Hiroyuki Ikeuchi

Dibintangi Takuya Kimura, drama Jepang romantis sedih yang lagi-lagi akan membuat Anda tersentuh kali ini berjudul Beautiful Life (2000). Takako Tokiwa berperan sebagai Kyoko, seorang wanita muda yang penuh semangat dan tak pernah menganggap apa pun sebagai hambatan. Padahal kondisi fisiknya memprihatinkan karena Kyoko harus duduk di kursi roda sebab mengalami satu penyakit.

Kyoko bertemu dengan Shuji yang diperankan Takuya Kimura dalam sebuah insiden. Melampaui batas kekurangan yang dimiliki masing-masing, keduanya saling jatuh cinta. Shuji menaruh kagum dan cinta terhadap sifat Kyoko yang berani dan selalu semangat.

Sayang, hubungan mereka mendapat pertentangan dari kakak lelaki Kyoko yang protektif. Bisakah mereka melalui ancaman dari sang kakak yang berniat mengakhiri kebahagiaan keduanya?

8. You Taught Me All the Precious Thing

drama jepang romantis sedih_You Taught Me All the Precious Thing
  • Tahun: 2011
  • Genre: Drama, Romance
  • Sutradara: Nishiura Masaki, Aizawa Hideyuki, Hayama Hiroki
  • Pemeran: Miura Haruma, Toda Erika, Takei Emi, Shinoda Mariko

Shuji Kashiwagi yang merupakan seorang guru yang terkenal baik dan tampan. Dalam waktu beberapa bulan dia akan menikahi kekasihnya yang sama-sama berprofesi sebagai guru bernama Natsumi Uemura. Shuji tak pernah berulah, hidupnya lurus-lurus saja sampai di satu pagi dia mendapati ada seorang gadis telanjang berada di tempat tidurnya.

Terlambat, Shuji pun tak sempat bertanya macam-macam pada gadis itu. Rupanya gadis tersebut adalah salah satu muridnya bernama Saeki Hikari yang mendadak mengejar-ngejar Shuji dan pada akhirnya berhasil merusak rencana pernikahan Shuji dan kekasih.

Anda akan ikut merasakan kesedihan Natsumi ketika dirinya memutuskan membatalkan pernikahan padahal sedang mengandung. Natsumi mengambil pilihan ini tanpa mengabarkan apa pun pada Shuji, termasuk berita kehamilannya.

Pada akhirnya Shuji tahu bahwa Natsumi sedang hamil. Lelaki itu mau bertanggungjawab tapi Natsumi terlanjur merasa bahwa Shuji menyukai Saeki dan tidak lagi mencintainya. Dia tak ingin Shuji berpihak hanya karena bayinya. Perjuangan Shuji mendapatkan Natsumi kembali akan membawa Anda terhanyut dalam perasaan sedih dan terharu. 

9. Please Marry My Wife

  • Tahun: 2015
  • Genre: Drama, Romance, Family
  • Sutradara: Fukagawa Yoshihiro
  • Pemeran: Uchimura Teruyoshi, Kimura Tae, Koizumi Kotaro, Sakai Wakana

Drama Jepang romantis sedih kali ini hanya memiliki 6 episode; cukup pendek bagi Anda yang tak suka berlarut-larut dalam satu cerita terlalu lama. Please Marry My Wife (2015) bercerita tentang kehidupan pilu yang dijalani Mimura Shuji, lelaki berusia 45 tahun yang gemar sekali membuat orang lain tertawa.

Walau harus menjalani hari yang buruk, Shuji tetap tampak selalu tersenyum. Namun suatu saat, Shuji mendapat panggilan dari rumah sakit setelah melakukan general medical check up.  Secara mengejutkan dia mendapat kabar bahwa dirinya menderita kanker pankreas dan hanya punya waktu sekitar 6 bulan untuk bertahan hidup.

Shuji tak mengabarkan berita penting ini pada sang istri, Ayako. Dia justru berpikir untuk mencarikan seseorang yang bisa melindungi Ayako dan putranya setelah dia tiada. Ini adalah sebuah usaha terbaik dan terakhir Shuji agar kelak bisa pergi dengan tenang karena sudah memastikan istri dan anaknya terlindungi. 

10. Deep Love: Ayu no Monogatari

drama jepang romantis sedih_Deep Love Ayu no Monogatari
  • Tahun: 2004
  • Genre: Drama, Romance, Family
  • Sutradara: Yoshi
  • Pemeran: Iwasa Mayuko, Kashiwa Yukina, Furuya Keita, Tachibana Ayano

Rekomendasi drama Jepang romantis sedih terakhir yang bisa Anda dapat dari artikel ini adalah Deep Love: Ayu no Monogatari (2004). Berjumlah 13 episode, sesuai judulnya, drama ini mengisahkan kehidupan seorang wanita penghibur bernama Ayu. Dia merasa hidupnya tak lagi berarti sampai dia bertemu seorang lelaki muda yang diketahui bernama Yoshiyuki.

Keduanya bertemu ketika seorang perempuan tua yang berarti di hidup Ayu meninggal dunia. Sebelum meninggal, perempuan tua tersebut menceritakan pada Ayu perihal Yoshiyuki yang ternyata adalah cucunya. Ayu lalu merasa perlu menjaga Yoshiyuki karena hal ini. Keduanya kemudian saling jatuh cinta walau masing-masing memiliki masalah serta masa lalu yang kelam.

Malang karena ternyata hubungan mereka tidak mendapat restu dari ayah Yoshiyuki. Walau begitu, rasa cinta Ayu pada lelaki itu tidak berubah. Dia rela kembali menjadi PSK untuk biaya operasi Yoshiyuki sekaligus ingin menepati janji pada perempuan tua yang mengubah hidupnya. 

Itu tadi sepuluh rekomendasi drama Jepang romantis sedih yang siap menemani Anda menangis. Drama dengan cerita romantis, apalagi yang sedih, entah bagaimana selalu banyak penggemarnya. Kepedihan ketika menonton bukan alasan untuk tidak mengikuti alur ceritanya. Sudah memilih mau nonton drama yang mana dulu? Apa pun itu siapkan tisu!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram