showpoiler-logo

7 Film Indonesia Terbaik yang Dibintangi oleh Junior Roberts

Ditulis oleh Suci Maharani R

Junior Roberts belakangan menjadi salah satu sosok aktor muda yang kerap diperbincangkan oleh banyak netizen.

Meski memiliki beberapa skandal cinta yang viral, adik dari Cinta Brian ini termasuk dalam jajaran aktor muda yang cukup diantisipasi. Apalagi setelah ia membintangi film berjudul Gee & Ann (2021), karir aktingnya memang langsung melejit.

Baru memulai karirnya di tahun 2016, Junior Roberts benar-benar berkarir dari titik paling rendah. Setelah beberapa tahun, barulah ia mendapatkan kesempatan menjadi pemeran utama dalam film atau drama.

Di tahun 2022, Junior Roberts kembali menjadi perbincangan banyak orang pasca dirinya membintangi film horor populer berjudul Ivanna (2022).

Meski belum lama berkarir sebagai aktor, sebenarnya sudah ada beberapa film sukses yang dibintangi oleh Junior Roberts. Mau tahu ada film apa saja? Kamu bisa mencari informasi lebih lengkapnya, hanya di Showpoiler.

1. Ivanna

Ivanna

Meski hanya didapuk sebagai salah satu supporting role-nya saja, kehadiran Junior Roberts memang cukup dinantikan. Salah satunya adalah film Ivanna.

Apalagi tahun 2022 memang bisa dikatakan sebagai tahunnya Junior Roberts, karena ia cukup aktif di tahun tersebut. Dalam film garapan sutradara Kimo Stamboel ini, Junior Roberts akan memerankan karakter bernama Arthur.

Pria ini disebutkan sebagai cucu kesayangan Oma Ida, ia hanya datang dalam acara-acara penting saja ke panti jompo.

Arthur sebenarnya pribadi yang sangat ceria, makanya ia selalu bisa membangkitkan suasana selama tinggal di panti.

Sayangnya Arthur harus meregang nyawa, saat ia berusaha untuk menyelamatkan hidup neneknya dari sosok hantu tanpa kepala itu.

2. Geez & Ann

Geez & Ann

Film berjudul Geez & Ann (2021) mungkin menjadi film terbaik dan terpopuler yang pernah dibintangi oleh Junior Roberts. Film original Netflix ini, membuat pasangan Junior Roberts dan Hanggini dikenal sebagai salah satu relationship goal pada masanya.

Tak hanya itu, lewat film garapan Rizki Balki ini, Junior Roberts mulai mendapatkan kepopuleran dan berbagai tawaran membintangi film atau drama lainnya.

Adapun karakter yang diperankan oleh Junior Roberts dalam film ini bernama Geez. Pria muda ini adalah seorang musisi yang bergabung dalam sebuah band indie yang populer dikalangan para remaja.

Sayangnya karir dan cintanya pada Ann tidak pernah direstui ibunya yang ingin Geez sekolah ke luar negeri. Berpikir hubungan LDR akan mudah untuk diatasi, nyatanya Geez harus menerima hal sebaliknya.

3. Aku Lupa Aku Luka

Aku Lupa Aku Luka

Beralih ke film original KlikFilm, kali ini kita akan membahas mengenai film berjudul Aku Lupa Aku Luka (2021). Film bergenre horor dan thriller ini memang cukup menegangkan, karena akan membuat kamu bertanya-tanya dengan apa yang sebenarnya terjadi?

Dalam film ini, Junior Roberts didapuk sebagai pemeran utamanya bersama dengan Salshabilla Adriani, Dewa Dayana dan Jerome Kurnia.

Kali ini Junior Roberts akan memerankan karakter bernama Rey, pria yang menyelamatkan Laura. Rey adalah orang yang membawa Laura ke rumahnya, namun sosoknya memang agak misterius.

Rey memanggil polisi untuk membantu Laura mencari tahu, siapa dalang dibalik percobaan pembunuhan ini. Faktanya, kabel telepon yang digunakan oleh Rey untuk menelpon pihak polis sebenarnya terputus.

4. Rentang Kisah

Rentang Kisah
  • Tahun Rilis: 2017
  • Genre: Drama, Biopic
  • Produksi: Falcon Pictures
  • Sutradara: Danial Rifki
  • Pemeran: Beby Tsabina, Bio One, Donny Damara, Cut Mini, Junior Roberts, Rigen Rakelna, Debo Andryos, Ali Seggaf

Rentang Kisah (2017) adalah film yang mengadaptasi kisahnya dari perjalan hidup Gita Savitri selama hidup di luar negeri.

Film ini disutradarai oleh Danial Rifki dan dibintangi oleh deretan nama selebriti ternama di Indonesia lho. Sebut saja Beby Tsabina, Bio One, Donny Damara dan Cut Mini, deretan selebriti muda dan senior yang sudah terkenal banget.

Sementara itu, Junior Roberts akan memerankan karakter seorang pria yang manis bernama Roby. Pria ini dikisahkan sebagai kekasih dari Gita Savitri yang selalu menemani gadis itu setiap saat.

Sayangnya hubungan keduanya yang manis ini harus putus ditengah jalan, karena keduanya tidak tahan dengan LDR. Pasalnya, saat itu Gita Savitri memutuskan untuk meneruskan studinya di Universitas Berli..

5. Mariposa

Mariposa

Mariposa (2020) adalah film remaja yang sempat populer banget dikalangan para penggemar film Indonesia. Alasannya karena film ini kembali mempertemukan Angga Yunanda dan Adhisty Zara dalam satu frame yang sama.

Apalagi film garapan Fajar Bustomi ini akan memberikan berbagai kisah cinta anak SMA yang manis dan bikin para penonton muda pada baper.

Dalam film ini Junior Roberts lagi-lagi hanya mendapatkan kesempatan untuk menjadi supporting role saja. Ia akan memerankan karakter bernama Glen Anggara, salah satu sahabat dekat dari karakter utama yang diperankan oleh Angga Yunanda.

Glen ini dikisahkan sebagai sosok yang sangat ceria, ia dan kawan-kawannya selalu bisa membuat suasana jadi meriah.

6. Cinta Pertama, Kedua & Ketiga

Cinta Pertama, Kedua & Ketiga

Film selanjutnya yang akan kita bahas adalah Cinta Pertama, Kedua & Ketiga (2021). Film yang bisa kamu saksikan di situs streaming Netflix ini memang cocok untuk ditonton bersama pacar.

Pasalnya film garapan Ginantri S. Noer ini akan memperlihatkan cinta dari pasangan berbeda generasi. Adapun filmnya dibintangi oleh Angga Yunanda, Putri Marino, Slamet Rahardjo Djarot dan Ira Wibowo.

Sementara itu, Junior Roberts juga ikut berpartisipasi dalam film ini sebagai pemeran pendukung. Ia akan memerankan karakter seorang pemuda bernama Vino, yaitu salah satu sahabat baik dari Raja.

Pria ini kerap menjadi teman curhat sekaligus tempat Raja mencari pekerjaan selama pandemi. Junior Roberts memang muncul dalam waktu yang singkat di film ini, jadi wajar jika banyak yang tidak menyadarinya.

7. Sin

Sin

Sin (2019) mungkin menjadi salah satu film yang populer banget dikalangan para remaja Indonesia. Alasannya karena film garapan Herwin Novianto ini dibintangi oleh sederet selebriti muda, seperti Bryan Domani dan Mawar Eva de Jongh.

Selain itu, kisah yang diangkat dalam film ini memang agak pelik dan bikin penonton ikutan baper dengan akhir ceritanya.

Meski hanya menjadi karakter pendukung, kehadiran Junior Roberts dalam film ini bisa dikatakan memberikan kesan fresh.

Aktor kelahiran tahun 2000 ini akan memerankan karakter bernama Rio, yang berhasil membuat kaum hawa terpesona padanya.

Memulai karirnya dari tingkat terbawah, Junior Roberts membuktikan bahwa usaha tidak pernah mengkhianati hasilnya.

Meski begitu, akting Junior Roberts memang kerap dikomentari masih terlalu mentah dan harus banyak berlatih. Jadi kita nantikan saja, karya-karya terbaru dari Junio Roberts yang semakin menunjukkan bakatnya.

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram