showpoiler-logo

10 Drama Korea Terbaik yang Dibintangi oleh Jung Joon Ho

Ditulis oleh Siti Hasanah

Kaier akting Jung joon-ho dimulai pada tahun 1995. Sebetulnya, dia tak pernah berpikir untuk berkecimpung di dunia seni peran, terlebih lagi menjadi seorang aktor.

Menurut pengakuannya, semasa kecil dia adalah anak yang pemalu dan suka menangis kalau disuruh menyanyi di depan kelas. Namun semuanya berubah saat dia mengikuti wajib militer.

Saat mengikuti wamil, dia kerap kali didapuk menjadi pembawa acara. Di situlah dia mulai “ngeh” akan bakat aktingnya. Di tahun 1995, dia pun bergabung dalam kelas pelatihan stasiun MBC.

Akhirnya dia menjadi seorang aktor yang sukses. Aktingnya dalam drama Last Scandal dan IRIS memberinya gelar Aktor Terbaik. Apa saja drama yang dibintangi Jung Joon-ho? Ini daftar drama terbaiknya versi Imdb.

1. True Beauty

drama jung joon ho-1_

True Beauty adalah sebuah drama yang mengisahkan tentang Lim Joo-kyung (Moon Ga-young) seorang murid SMA yang kurang percaya diri dengan wajah juga penampilannya.

Dia selalu menyembunyikan wajahnya menggunakan make up agar tidak ketahuan wajah aslinya. Selalu tampil cantik, dia pun menjadi salah satu murid terkenal di sekolahnya. 

Namun nahas, suatu hari wajah aslinya terlihat oleh Lee Su-ho (Cha Eun-woo), teman satu sekolahnya. Dia adalah murid yang terkenal karena ketampanannya juga cerdas.

Su-ho yang terlihat sempurna ternyata memiliki rahasia, seperti halnya Joo-kyung. Ketika sudah dekat satu sama lain, akhirnya mereka tahu rahasia masing-masing.

Jung Joon-ho dalam drama ini menjadi ayah Cha Eun-woo yang bernama Lee Joo-heon. Dia adalah CEO dari Move Entertainment.

Joo-heon berkonflik dengan anaknya karena sepeninggal istrinya, Su-ho melihat dirinya sedang bersama seorang wanita di dalam kamar. Semenjak itu hubungan ayah dan anak pun jadi dingin.

2. SKY Castle

drama jung joon ho-2_

Drama Korea SKY Castle secara garis besar menceritakan tentang sekelompok orang tua yang menempati kompleks elit bernama SKY Castle. Di kompleks itu tinggal para dokter juga profesor lulusan dari tiga universitas terbaik Korea. Ketiganya adalah Seoul National University (SNU), Korea University, dan Yonsei University atau disingkat SKY. 

Sementara itu, para istrinya berusaha keras membuat suaminya menjadi lebih sukses dan anak-anak mereka bisa menjadi murid yang pintar dan bersekolah di universitas ternama.

Jung Joon-ho berperan sebagai Kang Joon-sang, suami dari Han Seo-jin (Yum Jung-ah). Dia merupakan seorang ahli bedah yang bertugas di Rumah Sakit Universitas Joonam. 

Joon-sang seorang yang sangat ambisius juga begitu terobsesi untuk bisa meningkatkan statusnya di tempatnya bekerja. Demi obsesinya dia rela menyingkirkan para saingannya.

3. From Now On, Showtime!

drama jung joon ho-3_

From Now On, Showtime menceritakan kisah seorang pesulap terpopuler bernama Cha Cha-Woong (Park Hae-Jin). Dia melakukan aksinya langsung di atas panggung juga televisi.

Cha Cha-woong adalah seorang pesulap dengan wajah yang tampan, tapi kerap kali mengeluarkan komentar pedas. Selain ahli dalam sulap, dia juga bisa melihat dan komunikasi dengan hantu.

Suatu hari dia terlibat urusan dengan Go Seul-hae (Jin Ki-joo), seorang polisi wanita yang antusias dengan pekerjaannya. Keduanya akhirnya bekerja sama untuk memecahkan kasus bersama.

Mereka juga mendapatkan bantuan dari para hantu, salah satunya yaitu Jenderal Choi Geom yang diperankan oleh Jung Joon-ho. Roh jenderal tersebut melindungi keluarga sang pesulap dari generasi ke generasi.

4. The Tale of Nokdu

drama jung joon ho-4_

Jeon Nok-du (Jang Dong-yoon) hidup di sebuah pulau bersama dengan ayah serta kakak laki-lakinya. Dia anak yang pintar juga mahir bermain pedang.

Sejak kecil, dia dilarang oleh ayahnya untuk belajar ataupun pergi ke daratan. Namun, suatu hari, ayah juga kakak laki-lakinya mendapatkan serangan dari sekelompok pembunuh wanita. 

Nok-dua pun mengejar salah satu pembunuh tersebut hingga ke ibukota. Dalam perjalanannya itu dia bertemu Dong Dong-ju (Kim So-hyun) yang hampir saja membuat masalah jika tak ditolong oleh Nok-du.

Sementara itu, sang pembunuh bayaran yang dikejar Nok-dua pergi ke desa janda. Demi mencari tahu alasan dan siapa yang menyerang keluarganya, dia pun pergi ke desa tersebut.

Adapun Jung Joon-ho berperan sebagai Raja Gwanghae. Dia adalah ayah biologis Nok-dua. Sang raja sengaja meminta anaknya dikubur setelah lahir agar tidak mengambil alih takhtanya. 

5. IRIS

drama jung joon ho-5_

Drama ini menceritakan tentang Kim Hyeon-jun (Lee Byung-hun) dan Jin Sa-woo (Jung Joon-ho), dua agen terbaik dari National Security System (NSS). Dua agen NSS itu sudah seperti saudara, tapi keduanya jatuh cinta dengan Choi Seung-hee (Kim Tae-hee), sesama rekan agen juga. 

Diceritakan Hyeon-jun dikirim untuk menjalankan sebuah misi di Hongaria. Saat menjalankan misinya, Hyeon-jun terluka dan diselamatkan oleh agen lain bernama Seung-hee. Hyeon-jun juga mengetahui kalau Sa-woo mengkhianati dirinya.

Saat Seung-hee sedang mencoba menyelamatkan Hyeon-jun, mereka terpisahkan karena ledakan mobil. Hyeon-jun sendiri ditolong oleh suara tak dikenal. Setelah itu, dia pun jadi berkenalan dengan IRIS, sebuah perkumpulan rahasia.

6. The Flower in Prison

drama jung joon ho-6_
  • Tahun Rilis: 2016
  • Genre: Historical, Romantic, Action, Drama
  • Produksi: Kim Jong-hak Production
  • Sutradara: Lee Byung-hoon, Choi Jeong-kyu
  • Pemeran: Jin Se-yeon, Kim Mi-sook, Go Soo, Jung Joon-ho
  • Episode: 51

The Flower in Prison mengisahkan tentang Ok Nyeo (Jin Se-yeon). Dia adalah seorang gadis berbakat yang dilahirkan dan dibesarkan di lingkungan penjara.

Berkat pertemuannya dengan orang-orang hebat dari berbagai kalangan, dia mendapatkan keterampilan juga kebijaksanaan yang mengagumkan. Ok Nyeo berjuang untuk masyarakat petani yang hidupnya tertindas. 

Dalam drama ini, diperkenalkan salah satu warisan dari Kerajaan Joseon yaitu undang-undang hak asasi manusia. Ini adalah hasil dari perjuangan Ok Nyeo.

Di drama ini, Jung Joon-ho berperan sebagai Yun Won-hyeong. Dia merupakan tokoh politik Korea di masa Dinasti Joseon. Yun Wo-hyeong merupakan adik dari Ratu Munjeong (Kim Mi-sook), istri ke-3 dari Raja Jungjong ke-11 (Kim Beop-rae ). 

7. Mama

drama jung joon ho-7_
  • Tahun Rilis: 2014
  • Genre: Family drama, Melodrama, Romance
  • Produksi: Pan Entertainment
  • Sutradara: Kim Sang-hyup
  • Pemeran: Jung Joon-ho, Song Yoon-ah, Hong Jong-hyun, Moon Jung-hee
  • Episode: 24

Han Seung-hee (Song Yoon-ah) adalah seorang ibu tunggal yang bahagia dan pelukis yang sukses. Dia memiliki putranya bernama Han Geu-roo (Yoon Chan-young). Saat mengetahui dirinya menderita penyakit yang mematikan, Seung-hee memutuskan agar anaknya diadopsi oleh keluarga yang baik sepeninggalnya nanti. 

Dia pun kemudian mencari mantan pacarnya yang bernama Moon Tae-joo (Jung Joon-ho). Akhirnya dia menjadi dekat dengan Seo Ji-eun (Moon Jung-hee), istri Tae-joo.

Dalam situasinya yang sedang dilanda kesedihan, ternyata ada seseorang yang jatuh cinta dengan Seung-hee, seorang fotografer muda yang bernama Gu Ji-sub (Hong Jong-hyun).

8. Queen of Reversals

drama jung joon ho-8_
  • Tahun Rilis: 2010
  • Genre: Romance, Comedy
  • Produksi: Union Entertainment
  • Sutradara: Kim Nam-won, Jung Dae-yoon
  • Pemeran: Kim Nam-joo, Jung Joon-ho, Park Si-hoo, Chae Jung-an
  • Episode: 20

Bercerita mengenai Hwang Tae-hee (Kim Nam-joo) yang merupakan anak seorang pengusaha kaya raya. Dia juga merupakan seorang pemimpin divisi di sebuah perusahaan. Namun, dia masih melajang.

Kemudian dia bertemu dengan Bong Jun-soo (Jung Joon-ho) yang bekerja di tempat yang sama. Keduanya saling suka dan akhirnya menikah.

Sayangnya, sesudah menikah selama 5 tahun, Jun-soo merasa kalau rumah tangganya tidak bahagia. Ketika itulah muncul Baek Yeo-jin (Chae Jung-ahn), musuh lama Hwang Tae-hee yang bekerja di tempat yang sama dengan Tae-hee dan Jun-soo.

Dia iri dengan kesuksesan yang dimiliki Tae Hee. Yeo-jin pun menggoda Jun-soo dan berusaha menghancurkan serta merebut jabatan Tae-hee.

9. Your Neighbor's Wife

drama jung joon ho-9_
  • Tahun Rilis: 2013
  • Genre:Drama
  • Produksi: DRM Media, Drama House
  • Sutradara: Lee Tae-gon
  • Pemeran: Yum Jung-ah, Jung Joon-ho, Shin Eun-kyung, Kim Yu-seok
  • Episode: 22

Serial drama ini mengisahkan tentang dua pasangan yang berusia 40 tahunan dan sudah menikah. Mereka menempati gedung apartemen yang sama tetapi beda lantai. 

Min Sang-shik (Jung Joon-Ho) adalah seorang kepala departemen di sebuah perusahaan besar. Istrinya bernama Hong Kyung-joo (Shin Eun-kyung). Namun dia suka dengan Chae Song-ha (Yum Jung-ah) yang tinggal di lantai bawah. 

Chae Song-ha bekerja di sebuah perusahaan periklanan sebagai seorang pemimpin tim pemasaran. Suaminya bernama Ah Sun-kyu (Kim Yoo-suk) yang berprofesi sebagai dokter. Song-ha adalah seorang perfeksionis dan menginginkan semuanya serba sempurna di pekerjaan juga rumahnya. 

10. Last Scandal

drama jung joon ho-10_
  • Tahun Rilis: 2008
  • Genre: Romance, Comedy, Drama
  • Produksi: Logos Film
  • Sutradara: Lee Tae-gon
  • Pemeran: Choi Jin-sil, Jung Joon-ho
  • Episode: 16

Hong Sun-hee (Choi Jin-sil) adalah seorang istri yang kesusahan karena suaminya berhutang banyak. Ibu rumah tangga berusia 39 tahun itu ditinggalkan oleh suaminya yang menikah lagi dengan wanita kaya.

Suatu hari tanpa sengaja dia bertemu kembali dengan Jang Dong-chul (Jung Joon-ho), cinta pertamanya. Dia pun harus meminta bantuan pada Dong-chul karena ulah suaminya tersebut.

Setelah menjadi aktor terkenal, Dong-chul berubah nama menjadi Song Jae-bin, seorang aktor yang egois. Sempat ogah karena bertemu Sun-hee yang sudah tidak secantik dulu, akhirnya Dong-chul memberi Sun-hee pekerjaan sebagai asisten rumah tangga.

Meski sering bertengkar, keduanya akhirnya menemukan lagi perasaan mereka yang dulu pernah keduanya miliki. 

Nah, itulah deretan drama Jung Joon-ho yang sempat nge-hits karena perannya dalam film berjudul My Boss, My Hero. Berkat kesuksesannya dalam film tersebut, dia lebih banyak ditawari film atau drama bergenre serupa . Namun ternyata dia bosan dan ingin terobosan baru dalam karier aktingnya.

Di tahun 2005 dia memberanikan diri memerankan karakter antagonis dalam film Another Public Enemy. Apakah kamu termasuk penggemar Jung Joon-ho?

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram